Rabu, 29 Desember 2021

Polres Minut Perketat Pengamanan Gereja yang Melaksanakan Ibadah Natal Tahun 2021


Airmadidi, Humas Polres Minut - Jajaran Polres Minahasa Utara melakukan pengamanan disejumlah gereja yang melaksanakan ibadah Natal tahun 2021 yaitu mulai dari persiapan akan dilaksanakannya ibadah sampai dengan selesainya ibadah dilakukan pengamanan yang ketat pada Sabtu (25/12/2021].

Kapolres Minut AKBP Bambang Yudi Wibowo, SIK melalui Kabagops Polres Minut AKP I Komang S. Wijaya S.Pd., M.Si menjelaskan bahwa pengamanan pelaksanaan ibadah di gereja dilakukan oleh personil Polres Minut bersama-sama dengan personil TNI dan Satpol PP. Minut serta Ormas. 

Puluhan Gereja yang ada di Kabupaten Minut yang melaksanakan ibadah Natal tahun 2021 seluruhnya dilakukan pengamanan yang super ketat, mulai dari pengunjung dilakukan pemeriksaan untuk memasuki Gereja sampai dengan selesainya pelaksanaan ibadah kita lakukan pengaman.

Selain dari melakukan pengamanan pada gereja yang melaksanakan ibadah juga dilakukan Patroli skala besar oleh personil Polres Minut untuk memantau situasi selama pelaksanaan perayaan Natal tahun 2021."tutup AKP Komang Wijaya.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini