Minggu, 30 Juni 2019

Berbaur bersama warga gereja, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang hadiri ibadah Minggu bersama jemaat GMIM Sentrum Likupang.



Berbaur bersama warga dalam meningkatkan ketakwaan terhadap Tuhan yang maha esa, Polsek Likupang hadir di tengah jemaat GMIM Sentrum Likupang.
Hadir di tengah jemaat GMIM Sentrum Likupang, desa Likupang Satu, Kec. Likupang Timur, Minggu (30/06/19) yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Tarfin Mambu, bertujuan meningkatkan ke takwaan serta keimanan dalam mewujudkan kebersamaan Polri di tengah warga gereja.
Mewakili jemaat GMIM Sentrum Likupang serta tokoh agama, ibu Ellen Tamaseke-Bawata, Spd, mengapresiasi kehadiran Bhabinkamtibmas Aiptu Tarfin Mambu, di tengah warga gereja karena dapat memberikan kesejukan serta kenyamanan sehingga ibadah dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Antisipasi Tindak Kejahatan, Polsek Kauditan Tingkatkan Patroli Biru Di Malam Minggu.



Tribratanews Kauditan - Untuk menekan aksi tindak kriminalitas pada malam minggu Polsek Kauditan tingkatkan patroli biru. Sabtu (29/6/2019).

Kegiatan patroli biru di pimpin langsung oleh Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos dan diikuti 5 personil. Dalam melaksanakan patroli biru petugas mengunjungi titik-titik rawan, sepanjang jalur jalan raya serta pemukiman penduduk.

Menurut Kapolsek, sabtu malam minggu tingkat kerawanannya sangat tinggi apalagi masyarakat terutama anak-anak mudah pada melakukan kegiatan sampai larut malam. "Biasanya kalau malam minggu banyak pemuda yang bergerombol sampai larut malam, itu rawan minum-minuman keras maupun perkelahian. "Terang Kapolsek.

Pada kesempatan itu, ditengah larut malam petugas masih menjumpai anak-anak mudah di Desa Kaasar yang sedang miras, petugas langsung mengamankan miras tersebut serta mengarahkan untuk membubarkan diri dan pulang kerumah masing-masing. Kemudian patroli biru dilanjutkan dan di Desa Kawiley petugas juga menjumpai anak-anak mudah sedang berkumpul di pinggir jalan, petugas melakukan pemeriksaan namun tidak ditemukan hal-hal yang menonjol berupa miras, sajam, Narkoba dll. Kapolsek memberikan "Pesan-pesan Kamtibmas serta menghimbau untuk membubarkan diri dan pulang kerumah masing-masing untuk menghindari agar tidak menjadi korban maupun pelaku kejahatan. "Tutup Kapolsek.

Pelaksanaan patroli biru di malam minggu berjalan lancar hingga pukul 23.45 wita dan situasi wilayah Hukum Polsek Kauditan terpantau aman dan kondusif.





Ibadah HUT Jemaat GMIM Imanuel Kaima Ke-106, Polsek Kauditan Laksanakan Pengamanan.



Tribratanews Kauditan - Dalam rangka menciptakan situasi aman dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Kauditan Desa Kaima Brigadir Stenly Lekes melaksanakan giat pengamanan Ibadah HUT Jemaat GMIM Imanuel Kaima Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara. Minggu (30/6/2019).

Kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dalam beribadah dan dapat mencegah tindak kriminal. "Intinya kita berupaya untuk menjaga, mengawal dan mengamankan hajatan akbar ini supaya dapat berjalan dengan aman, nyaman dan kondusif. "Kata Bhabinkamtibmas Brigadir Stenly Lekes.

Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos mengatakan "Pengamanan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas sangat efektif untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas saat beribadah, melalui pengamanan dan monitoring di tempat Ibadah, kebaktian dapat berjalan dengan aman dan lancar. "Ungkap Kapolsek.


Cegah Tindak Kriminalitas , Polsek Kema Lakukan Operasi Miras



Operasi Miras lokal, hal itu dilakukan oleh Kepolisian Sektor Kema, ini merupakan kegiatan rutin Polsek Kema, guna mencegah meningkatnya angka kriminalitas, Kepolisian melaksanakan kegiatan ini sebagai upaya pencegahan, untuk menurunkan angka Kriminalitas, Sabtu (29/06/2019) Malam.

Perlu diingat dan diketahui bahwa telah banyak peristiwa korban yang meninggal sia-sia karena miras, contoh kecelakaan lalu lintas, terjadi karena pengaruh miras, kejahatan terjadi karena pengaruh miras juga.




"Dalam Operasi tersebut membuahkan hasil, dan telah diamankan barang bukti berupa 5 botol Aqua berukuran 1 liter yang berisikan minuman keras jenis Captikus, ditemukan di warung milik dari ibu Sintje dan ibu Min, keduanya warga desa kema II kecamatan kema.

"Kegiatan seperti ini akan terus dilakukan, dan kita sudah mengetahui beberapa tempat yang disinyalir sebagai lokasi penjualan miras jenis Captikus, dan kesemuanya akan kita tindak sesuai prosedur yang berlaku, ungkap Hi. Munasir.



#humassekkema

“JuRiKo” Sebagai Penyambung Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Dimembe Sambangi Tokoh Masyarakat Desa Paniki Atas.

Dimembe Tribratanews ~ Jalin silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat di wilayah tempatnya bertugas, Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos melalui Bhabinkamtibmasnya sambangi Tokoh Masyarakat yang ada di Desa Paniki Atas Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara, Sabtu (29/06/2019).

Dok : Sium Polsek Dimembe
Selain menjabat sebagai Kasie Humas Polsek Dimembe, Aiptu Felix Koloay, SH juga adalah seorang Anggota Bhabinkamtibmas yang cukup aktif dalam menyambangi masyarakat di wilayah tugas yang diembannya.
Kali ini Aiptu Felix Koloay melaksanakan kegiatan JuRiKo dengan menyambangi Bapak Wahyono Dulkamid Dan Bapak Luckas  Tawaluyan selaku Tokoh Masyarakat Desa Paniki Atas Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara.
Dalam kunjungannya kali ini, selain menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan berbincang membahas perihal situasi kamtibmas yang ada di wilayah Desa Paniki Atas, Aiptu Felix juga menghimbau kepada Bapak Wahyono Dan Bapak Luckas agar bersama dengan Polri dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, aman dan sejuk.
Download :
Link download Aplikasi SiReMiTa : Disini
Link Website Polres Minut : Disini
Link Blog Polsek Dimembe : Disini

Sumber :

Kolaborasi dengan TNI, Polsek Airmadidi Gelar Patroli Biru



Airmadidi, Tribratanews - Sinergitas TNI-Polri sangat diperlukan dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di suatu daerah.Karenanya, Polsek Airmadidi selalu menggandeng unsur TNI dalam pelaksanaan tugas pemeliharaan Kamtibmas di wilayah hukumnya.

Sebagaimana yang terlihat, pada hari Sabtu (29/6/2019), Polsek Airmadidi melaksanakan kegiatan patroli biru di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat.Dengan didahului oleh Apel Kesiapan di Mapolsek Airmadidi, patroli ini diikuti oleh unsur TNI dari Koramil 1310-06/Airmadidi.


Selanjutnya, patroli biru Polsek Airmadidi melakukan penyisiran dan penyusuran dengan sasaran miras, Sajam, judi maupun kejahatan lainnya.Sejumlah warung milik warga pun tak luput dari pemeriksaan, namun karena tidak ditemukan miras, pemilik warung pun diimbau agar membantu pemerintah setempat dalam memelihara Kamtibmas.

Pun kepada warga yang masih nongkrong hingga larut malam, segera dibubarkan dengan cara yang humanis, agar tidak menimbulkan gangguan Kamtibmas.


Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Rambing, SE mengatakan bahwa Polsek Airmadidi akan terus melakukan kegiatan Patroli Biru, demi terciptanya rasa aman dan nyaman masyarakat.

"Dalam pelaksanaan patroli ini, kami akan terus menggandeng unsur TNI, sehingga sinergitas dan kekompakan akan terus terjalin," pungkasnya.

Meminimalisir angka kejahatan di malam minggu, Polsek Likupang laksanakan patroli biru.


Wujudkan sitkamtibmas di wilayah Hukum Polsek Likupang aman terkendali, Polsek Likupang intens laksanakan patroli biru.
Patroli biru Polsek  Likupang di malam minggu yang di pimpin oleh Ka-SPK Bripka Felix Torar, Sabtu (29/06/19) bertujuan menciptakan serta mewujudkan situasi wilayah Hukum Polsek Likupang tetap dalam keadaan aman kondusif.
Premanisme, miras, sajam, knalpot racing maupun balapan liar merupakan sasaran kami dalam melaksanakan patroli biru guna menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di malam minggu, pungkas Bripka Felix Torar.

Sabtu, 29 Juni 2019

Bentuk Kepedulian Kapolsek Bersama Anggotanya, Melaksanakan Sambang Duka.



Tribratanews Kauditan - Sebagai bentuk kepedulian dan ungkapan turut berduka cita, Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos bersama dengan Wakapolsek Iptu Decki Pandi dan 3 anggota lainnya melaksanakan sambang duka ke rumah duka atas meninggalnya orang tua mantu dari salah satu anggota Polsek Kauditan Kanit Intelkam Ipda Marthen Luthe di Desa Mapanget Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara. Jumat (28/6/2019).

Kedatangan Kapolsek dan anggotanya sebagai bentuk wujud rasa berbelasungkawa atas meninggalnya orang tua mantu dari Kanit Intelkam yang sesama anggota Polri dan juga merupakan salah satu wujud kepedulian dan rasa kekeluargaan.

Sambil menenangkan perasaan keluarga yang sedang berduka, Kapolsek menyampaikan rasa berbelasungkawa kepada keluarga Almarhumah yang ada di rumah duka saat itu dengan harapan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan. "Atas nama keluarga besar Polsek Kauditan mengucapkan turut berduka cita atas meninggalnya Almarhumah Dorkas Kaunang-Pantouw semoga diampuni dosa-dosanya dan diterima disisi Tuhan dan bagi keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran. " Ujar Kapolsek.

Sebagai ungkapan turut berduka cita dan rasa kekeluargaan personil Polsek Kauditan memberikan bantuan yang diserahkan langsung oleh Kapolsek kepada Kanit Intelkam.

Dari keluarga Kanit Intelkam mengucapkan "Banyak terima kasih kepada Kapolsek beserta anggota yang telah menyempatkan dan meluangkan waktu untuk hadir dan telah membantu meringankan beban keluarga. "Ucap Kanit Intelkam Ipda Marthen Luthe.



Antisipasi Situasi Kamtibmas Saat Malam Minggu Di Wilayahnya, Polsek Dimembe Laksanakan Patroli Biru.

Dok : Sium Polsek Dimembe
Dimembe Tribratanews ~ Dalam rangka mengantisipasi situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Dimembe, Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos melalui Kanit Lantas Polsek Dimembe Aiptu Maykel Ukoli memimpin langsung kegiatan Patroli Biru di wilayahnya dengan sasaran sajam, minuman keras, narkoba, premanisme dan JudiSabtu (29/06/2019).
Dok : Sium Polsek Dimembe
Kegiatan Patroli Biru kali ini dilaksanakan guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Dimembe dan kegiatan ini dilakukan dengan pola Patroli ke wilayah hukum Polsek Dimembe, dengan sasaran sajam, judi dan premanisme serta tempat-tempat yang disinyalir sering terjadi tindak pidana juga tidak luput dari target patroli.
Dipimpin oleh Kanit Lantas Polsek Dimembe Aiptu Maykel Ukoli Anggota Polsek Dimembe melaksanakan kegiatan Patroli Biru dan menyinggahi acara HUT Ke-17 Tahun anak Keluarga Kaunang Mamuaya di Desa Tatelu Jaga XI Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara.
Lanjut bergerak mendatangi warung milik keluarga Lumempouw Moniaga dan melakukan pemeriksaan minum minuman keras untuk antisipasi penjualan miras tampa ijin.
Patroli Biru di laksanakan oleh Polsek Dimembe dengan maksud untuk menekan angka kriminalitas yang terjadi, selain itu juga di harapkan dengan kehadiran Polri walau dalam jumlah kelompok kecil namun rutin sudah bisa mengurangi bahkan menekan niat para pelaku tindak kejahatan untuk melaksanakan niatnya tegas Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos.
Ditambahkan juga oleh Kasium Polsek Dimembe Aipda Tony Suharsono, semakin sering Polri hadir di tengah masyarakat diharapkan dapat meniadakan segala bentuk gangguan kemanan serta terpeliharanya perasaan tenteram dan damai di tengah masyarakat.
Download :
Link download Aplikasi SiReMiTa : Disini
Link Website Polres Minut : Disini
Link Blog Polsek Dimembe : Disini

Sumber :

Dua Remaja Peserta Perkemahan , Tewas Tenggelam Di Telaga



Dua remaja yang lagi mengikuti kegiatan "Perkemahan Pemuda Gereja Gerakan Pentakosta" ditemukan tewas tenggelam di telaga sekitar lokasi perkemahan milik PT. Aman Liman Jaya, di desa Tontalete Kecamatan Kema, Jum'at (28/06/2019).

Sekitar jam 15.00 wita, kedua korban masing-masing CF, lk, (11) dan DP lk (13)  bersama saksi Faris menuju ke telaga milik PT. Aman Liman Jaya untuk mandi, dan setelah tiba ditelaga korban DP membuka baju dan hanya mengenakan celana, sedangkan korban CF membuka baju dan celana sehingga tinggal mengenakan celana dalam, dan setelah itu kedua korban dan saksi langsung bersamaan mandi di telaga milik PT.Aman Liman Jaya.


Dan setelah beberapa saat kemudian, saksi Faris sudah tidak melihat kedua korban, dan setelah diadakan pencarian akhirnya kedua korban ditemukan tenggelam di telaga dengan kedalaman kurang lebih 3 meter, saksi dan peserta perkemahan lainnya langsung menolong dengan cara mengangkat kedua korban ke permukaan air, kedua korban diberikan pertolongan pertama namun kedua korban sudah tidak sadarkan diri, sehingga oleh panitia perkemahan langsung membawa kedua korban ke rumah sakit Hermana Lembean untuk mendapatkan pertolongan medis, pukul 16.00 wita, kedua korban dinyatakan oleh pihak rumah sakit, sudah tidak bisa selamatkan lagi dan dinyatakan sudah tidak bernyawa lagi.




Kapolsek Kema IPTU Hi. Munasir mengatakan, dari hasil pemeriksaan medis, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan/kekerasan, dan diduga kedua korban tidak bisa berenang saat mandi ditelaga yang berkedalaman tiga meter, tutur Hi. Munasir.

Adapun kedua korban sesuai permintaan kedua orang tua, menerima kematian almarhum dan menolak dilakukan autopsi, dengan begitu pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Kema , membuat surat pernyataan penolakan autopsi dan permohonan penolakan autopsi, ungkap Kapolsek Kema IPTU Hi. Munasir.


#humassekkema

Jumat, 28 Juni 2019

Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat, Personel Polsek Airmadidi Berikan Pelayanan Prima



Airmadidi, Tribratanews - Sebagai aparat pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, Anggota Polri dituntut untuk selalu dekat dengan masyarakat.

Agar dekat dengan masyarakat, setiap insan Polri tentunya harus dipercaya oleh masyarakat.Mempedomani hal ini, Polsek Airmadidi terus mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.Sebagaimana yang dilakukan oleh KA SPK Bripka James Sampelan, Jumat (28/6/2019).

Personel Polsek Airmadidi ini menyambut setiap masyarakat yang datang dengan penuh keramahan.Pelayanan yang diberikan pun dilakukan dengan penuh keikhlasan dan tanpa mengharapkan imbalan.Hal ini tentu saja membuat masyarakat yang datang di Polsek Airmadidi merasa sangat terayomi dan terlayani.


Salah seorang warga Kelurahan Airmadidi Bawah yang datang untuk  membuat Surat Keterangan Kehilangan pun, sangat mengapresiasi terhadap pelayanan yang diberikan oleh Bripka James Sampelan.

"Kami selaku warga sangat mengapresiasi terhadap pelayanan yang diberikan oleh personel Polsek Airmadidi.Ramah, cepat dan tidak bertele-tele," ujarnya sambil tersenyum.

Wakapolsek Likupang dampingi Tim penilai pos Kamling Polres Minut, kunjungi pos Kamling desa Kampung Ambong.



Menyambut HUT Bhayangkara Ke-73, Polres Minahasa Utara mengadakan beberapa lomba yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat.
Dalam kemeriahkan menyambut HUT Bhayangkara tersebut, Polsek Likupang mengikut sertakan pos Kamling desa Kampung Ambong, Kec. Likupang Timur, dalam lombah tersebut.
Di dampingi Wakapolsek Likupang Iptu Ade Tatang, Tim penilai lomba pos Kamling Polres Minut yang di pimpin oleh AKP Tommy Rimbing, SH bersama anggota panitia, Jumat (28/06/19) mengunjungi kesiap- siagaan serta kerapian maupun kebersihat yang merupakan suatu kriteria bagi peserta lomba pos Kamling kali ini.
Di sela kunjungan panitia lomba tersebut, Wakapolsek Likupang Iptu Ade Tatang, mengharapkan kepada pemerintah desa agar kegiatan pengamanan lingkungan seperti ini terus berjalan guna mencegah terjadinya ancaman gangguan kamtibmas, ujar Wakapolsek Likupang.

Perkemahan Kreatif Remaja Dan Pembina Wilayah Minawerot Di Tutup, Polsek Kauditan Laksanakan Pengamanan.




Setelah berlangsung 6 hari akhirnya perkemahan kreatif remaja GMIM dan pembina wilayah minawerot yang di adakan di Desa Kaasar Kecamatan Kauditan di tutup dengan ibadah dan api unggun, bhabinkamtibmas Polsek Kauditan Desa Kaasar Aiptu Gilmar Joudy Rizal melaksanakan pengamanan. Kamis (27/6/2019)

Ibadah penutupan di pimpin oleh Pdt. Jenny Rambing-Tangkuman dan dihadiri oleh para ketua BPMJ se-Minawerot. Perkemahan resmi di tutup oleh Camat Kauditan Martho Rasubala S.Sos. dalam pesannya mengatakan " Remaja Gereja benar-benar sudah menampilkan karakter Kristus sesuai visi pelayanan remaja GMIM lewat memuji dan menampilkan kreatifitas untuk kemuliaan nama Tuhan." Ucap Camat.

Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos mengatakan " Pengamanan yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas ini merupakan tugas seorang anggota Polisi melaksanakan pengamanan dalam segalah kegiatan termasuk kegiatan Gerejawi, dan pengamanan telah di laksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab dari pembukaan sampai pada penutupan." Ujar Kapolsek.



Wujudkan kebersamaan, Wakapolsek Dimembe Ikut Dalam Giat Kerjabakti Di Desa Dimembe.

Dok : Sium Polsek Dimembe
Dimembe Tribratanews ~ Dalam rangka tetap jalin hubungan silaturahmi dengan warga masyarakat di tempatnya bertugas, Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos melalui Wakapolsek Dimembe laksanakan kerja bakti di Desa Dimembe Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara, Jumat (28/06/2019).
Wakapolsek Dimembe IPDA Nikolas Kapele bersama anggota koramil dan Pegawai Kecamatan Dimembe melaksanakan giat kerja bakti dan langsung bergabung bersama-sama melakukan pengecoran gerbang pintu masuk kecamatan Dimembe.
Secara Umum kegiatan berjalan dalam kondusif aman.
Download :
Link download Aplikasi SiReMiTa : Disini
Link Website Polres Minut : Disini
Link Blog Polsek Dimembe : Disini

Sumber :

Wakili Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Dua Desa ini Dikunjungi Tim Penilai Lomba Pos Kamling Polres Minut



Airmadidi, Tribratanews - Pemeliharaan Kamtibmas akan berjalan dengan optimal, apabila mendapat dukungan dari semua komponen masyarakat.Karenanya Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) harus terus digalakkan, guna membantu pihak kepolisian dalam mewujudkan Situasi Kamtibmas yang kondusif.

Karenanya, menyambut Hari Bhayangkara ke-73, Polres Minut menggelar sejumlah kegiatan dan lomba, di antaranya adalah Lomba Pos Kamling.Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, Pos Kamling sebagai bagian yang tak terpisahkan dari Siskamling, akan kembali digalakkan oleh setiap desa maupun Kelurahan, sehingga dapat mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas.

Hari Kamis (27/6/2019), Tim Penilai Pos Kamling yang dipimpin oleh Kasat Binmas AKP Tommy Rimbing, SH melaksanakan penilaian di sejumlah Kecamatan di Kabupaten Minut.


Sebagai wakil dari Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Desa Sawangan dan Desa Watutumou Dua kali ini mendapat kunjungan dari Kasat Binmas Polres Minut dan timnya.Terpantau, kegiatan penilaian ini disambut dengan penuh antusias oleh Pemerintah Desa Sawangan dan Desa Watutumou Dua.Masing-masing Desa menampilkan yang terbaik, mulai dari kondisi Pos Kamling yang representatif, hingga kesiapsiagaan awak Pos Kamling dalam melaksanakan tugas.

Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Ramly Rambing, SE bersama Kanit Binmas Ipda Martinus May nampak mendampingi Tim Penilai dari Polres Minut.Bahkan, unsur Muspika Kalawat pun dengan setia mendampingi Tim dari Polres Minut, sebagai bentuk sinergitas dan dukungan kepada Polri dalam mewujudkan kondusifitas Kamtibmas.

Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Ramly Rambing, SE memberikan keterangan bahwa dalam kegiatan ini, Polsek Airmadidi mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Desa Watutumou dan Sawangan.

"Harapan kami, wakil dari Kecamatan Kalawat dan Airmadidi ini dapat terpilih menjadi yang terbaik dan mewakili ke Tingkat Polda Sulut," ujar Kapolsek.

Hadiri rapat P3A di desa Paslaten, Kapolsek Likupang sampaikan himbauan kamtibmas.



Mendukung program pemerintah dalam penegakkan Hukum, Polsek Likupang hadiri rapat Peningkatan upaya Perlindungan Perempuan terhadap kekerasa/P3A.
Rapat P3A, Kab. Minahasa Utara yang di selenggarakan di BPU desa Pasalaten, Kec. Likupang Selatan, turut pula di hadiri oleh Ir. Jemi Kuhu, SH. MH, Kadis P3A Formel Fande, S.Sos, mewakili Kajati Airmadiri Yaser Samahati, SH, Camat Likupang Selatan Adrian Walansendouw, Kapolsek Likupang AKP Denny Rantung, SE, Hukum Tua desa Paslaten serta segenap warga dan undangan.
Dalam sambutanya pada rapat P3A tersebut, Kapolsek Likupang AKP Denny Rantung, SE, mengajak para masyarakat lebih khusus kaum perempuan agar tidak segan melaporkan kepada pihak Kepolisian bila terjadinya tindak kekerasan serta terus berkoordinasi dengan pemerintah desa bila terjadi hal tersebut, pungkas AKP Denny.

Kamis, 27 Juni 2019

Tim Penilai Lomba Pos Kamling Polres Minut, Kunjungi Pos Kamling Desa Kauditan I Polsek Kauditan.




Tribratanews Kauditan - Polres Minahasa Utara memeriahkan HUT Bhayangkara Ke-73 dengan mengadakan beberapa lomba salah satunya lomba Pos Kamling di Polsek jajaran. Kamis (27/6/2019).

Untuk wilayah Hukum Polsek Kauditan yang menjadi Pos Kamling percontohan dan masuk nominasi penilaian yaitu Pos Kamling yang ada di Desa Kauditan I dengan Hukum Tua Plh. June Tumatar.

Sore ini Pos Kamling Desa Kauditan I dikunjungi oleh Tim dari satuan Binmas Polres Minahasa Utara yang di pimpin oleh Kasat Binmas Akp Tommy Rimbing SH didampingi 5 personil dan di sambut oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kauditan Desa Kauditan I Aiptu Zainudin Saile bersama Plh. Hukum Tua Kauditan I, kajapol dan linmas.

Kriteria penilaian lomba Poskamling ini meliputi kelayakan dan letak posisi pos kamling, kebersihan dan kerapian pos kamling, peralatan pos kamling seperti pentungan, senter, lampu emergency, borgol/tali pengikat, kotak P3K, alat pemadam kebakaran, buku mutasi penjagaan, jam dinding, pengeras suara, peta wilayah, papan nama pos kamling, alat komunikasi Hp dan HT, perlengkapan petugas ronda dan keaktifan masyarakat dalam pelaksanaan Siskamling. "Kita tingkatkan kondusifitas keamanan agar warga merasa aman dan nyaman dengan aktifnya Pos Kamling ini. Semoga lomba pos kamling ini dapat memicu warga dalam menjaga situasi kamtibmas. "Ujar Kasat Binmas Polres Minut Akp Tommy Rimbing SH.

Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos mengatakan "Dengan lomba pos kamling ini diharapkan bisa membangkitkan semangat warga untuk menjaga lingkungan dari ancaman gangguan kamtibmas. Untuk pengumuman pemenang dan penyerahan penghargaan akan dilaksanakan seusai upacara HUT Bhayangkara ke-73 pada tanggal 10 Juli 2019, dan pelaksanaan upacara akan di pusatkan di lapangan Desa Tontalete. "Ujar Kapolsek.







Desa Tontalete Kecamatan Kema , Wakili Lomba Pos Kamling Tingkat Polres Minut



Dalam rangka lomba penilaian lomba Pos Kamling tingkat Polres, Pos Kamling desa Tontalete Kecamatan Kema, bersiap menyambut penilaian yang diadakan pada hari Kamis (27/06/2019).

Kegiatan yang dihadiri oleh Tim penilai dari Polres Minut dipimpin oleh Kasat Binmas AKP Tommi Rimbing, SH, beserta 5 anggotanya, Kapolsek Kema IPTU Hi. Munasir, Kanit Binmas Polsek Kema Aiptu Kusdiyanto, Hukum Tua Desa Tontalete Bpk. Royke Kineleyan, Ibu Sekdes desa Tontalete  Ningsih Djapara serta aparat desa Tontalete dan peserta lomba Poskamling desa Tontalete.




Kegiatan acara lomba diawali dengan penerimaan rombongan tim penilai oleh Hukum Tua dan perangkat desa Tontalete, dilanjutkan dengan pengecekan kelengkapan administrasi, alat-alat/piranti lunak Pos Kamling oleh Tim penilai dari Polres Minut.

Setelah acara penilaian selesai, ketua Tim penilai AKP Tommi Rimbing, SH, memberikan evaluasi kepada anggota peserta Pos Kamling, agar selalu melaksanakan pengamanan lingkungan, salah satunya dengan melaksanakan kegiatan Pos Kamling/lakukan ronda secara bergantian, dengan tujuan agar sitkamtibmas di desa Tontalete akan menjadi aman dan kondusif, ungkap Tommi Rimbing, SH.


#humassekkema

Serah Terima Jabatan Camat Talawaan, Kanit Reskrim Hadir Mewakili Kapolsek Dimembe.

Dok : Sium Polsek Dimembe
Dimembe Tribratanews ~ Dalam rangka tetap jalin hubungan silaturahmi dengan warga masyarakat di tempatnya bertugas, Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos melalui Kanit Reskrim Polsek Dimembe IPDA Iwan Toani, SH menghadiri acara serah terima jabatan Camat Talawaan yang bertempat di kantor Camat Talawaan Kabupaten Minahasa UtaraKamis (27/06/2019).
Dok : Sium Polsek Dimembe
Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto, S.Sos hadir dalam kegiatan pisah sambut atau acara ramah tama dalam rangkain serah terima jabatan Camat Talawaan.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Kamis 27 Juni 2019 tersebut dihadiri oleh Camat yang lama Bapak Herman Mengko, SIP, MSi, Polsek Dimembe, Camat Talawaan yang baru Bapak Donald Tintingan, SSTP, Sekda Kabupaten Minut, Koramil Dimembe.

Kepada Bapak Donald Tintingan, SSTP sebagai Camat Talawaan yang baru selamat bersinergi dengan masyarakat dan untuk Camat yang lama Bapak Herman Mengko, SIP, MSi diucapkan terima kasih atas pengabdiannya selama menjabat sebagai Camat Talawaan.

Secara Umum kegiatan berjalan dalam kondusif aman.
Download :
Link download Aplikasi SiReMiTa : Disini
Link Website Polres Minut : Disini
Link Blog Polsek Dimembe : Disini

Sumber :