Sabtu, 01 Januari 2022

Kapolres Minut Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru


Airmadidi, Humas Polres Minut – Kapolres Minut AKBP Bambang Yudi Wibowo SIK memimpin apel pergeseran pasukan dalam rangka Pengamanan Antisipasi Perayaan Malam Tahun Baru 2022 di halaman Mapolres Minut, Jumat (31/12).

Apel pergeseran pasukan tersebut diikuti oleh personel Polres Minut dan Dishub Kab. Minahasa Utara, dalam rangka kesiapan antisipasi kegiatan masyarakat dalam perayaan pergantian malam tahun baru tahun 2022 di wilayah Kabupaten Minut.

Dalam sambutannya, Kapolres Minut menyampaikan bahwa nanti malam seluruh personel agar siap siaga bila dilibatkan dalam pengamanan perayaan malam pergantian tahun baru 2022, agar tidak terjadinya gangguan Kamtibmas serta utamanya tidak terjadi pelanggaran protokol kesehatan.

“Saya minta kepada seluruh personel dalam pelaksanaan tugas untuk tetap mengedepankan sikap humanis dalam memberikan himbauan kepada masyarakat dan selalu jaga diri,” ungkap AKBP Bambang.

Lebih lanjut Kapolres Minut mengingatkan agar anggota yang melaksanakan tugas di Pos Pam/pos Yan melakukan penyekatan bila adanya konvoi/arak-arakan segera lakukan pencegahan dini sebelum menajdi berkumpulnya masyarakat. 

Kapolres Minut juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap berada di rumah mengingat virus Covid-19 di Indonesia masih ada, bahkan muncul varian baru yakni Omricon.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini