Selasa, 30 April 2019

Antisipasi cuaca extrim, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang kunjungi pemukiman warga yang di anggap rawan bahaya bencana.


Peduli keselamatan warga agar terhindar dari bencana akibat cuaca yang tidak menentu, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang kunjungi pemukiman warga yang di anggap rawan terjadinya bencana.
Kunjungan Bhabinkamtibmas Aipda Ayub Tember, di desa Rinondoran, Kec. Likupang Timur, Selasa (30/04/19) bertujuan menyampaikan himbauan kepada warga agar selalu waspada dalam menyikapi perubahan cuaca akhir-akhir ini dan tetap siaga agar terhindar dari bencana.
Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang, menghimbau serta mengajak warga yang berada di pesisir pantai, tepian sungai maupun yang tinggal di dekat pinggiran tebing apabila terjadi hujan lebat  yang berkepanjangan apalagi di malam hari, agar selalu tingkatkan kewaspadaan melihat situasi atau kalau perlu mengungsi ke tempat maupun ke rumah keluarga yang di anggap aman dari bahaya bencana, ujar Aipda Ayub Tember.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini