Airmadidi, Tribratanews, - Mengantisipasi rusaknya logistik Pemilu, Petugas PAM PPK Airmadidi mengevakuasi sebagian kotaklk suara ke ruangan yang tidak dirembesi air hujan, Minggu (28/4/2019).
Tingginya curah hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, membuat sebagian ruangan PPK Airmadidi digenangi air.Karenanya, Petugas PAM PPK Airmadidi yang terdiri dari personel Polres Minahasa Utara dan Polsek Airmadidi bahu membahu bersama anggota TNI dari Koramil 1310-06/Airmadidi melakukan pembersihan terhadap genangan air.
Berkat gerak cepat dan tanggap tersebut, genangan air hujan tidak merusak kotak suara dan sekretariat PPK Airmadidi kini dapat difungsikan kembali.
"Berkat sinergitas TNI-POLRI dan Anggota PPK Airmadidi, kerusakan logistik Pemilu akibat rembesan dan genangan air hujan dapat dicegah," tutur salah Aiptu Suprapto, salah seorang petugas kepolisian yang melaksanakan Pengamanan di PPK Airmadidi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini