Adapun Pos yang dikunjungi adalah Pos Pam Kauditan, Pos Pelayanan Airmadidi, Pos Pam Zero Point, Pospam Telkomas, Pospam Tatelu dan Pospam Talawaan.
Pada kesempatan ini, Kabag Ops menghimbau kepada semua anggota Polri yang terlibat dalam pelaksanaan jaga Pos Pengamanan, dan juga anggota TNI, Sat Pol PP, dan instansi yang terlibat untuk waspada dan tanggap dengan situasi sekitar.
“Kuasai lokasi Pos, lingkungan sekitar dan peralatan yang ada di dalam Pos, utamakan keselamatan petugas dan masyarakat,” pesan Okta Soetomo Sabtu (21/12/19).
Pada kesempatan yang sama, Kabag Ops juga mengingatkan anggota agar terus membina soliditas dan sinergitas antara TNI, Polri, Pemda dan elemen masyarakat yang terlibat Pengamanan. Sehingga dalam pelaksanaan tugas mampu mengatasi berbagai kendala dan dapat menciptakan situasi kamtibmas yang Kondusif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini