Jumat, 19 Oktober 2018

Program Unggulan Polres Minut "Wale Mapalus" Likupang dipercaya oleh Masyarakat



Membangun kepercayaan warga dengan kehadiran Wale Mapalus Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang tampil dengan rencana kegiatan yang telah di programkan.

Kehadiran Wale Mapalus Kamtibmas di desa Maen, Kec. Likupang Timur yang juga merupakan program unggulan dari Polres Minut dalam meningkatkan pelayanan yang prima, cepat serta profesional kepada warga masyarakat merupakan beberapa bagian serta tujuan program kerja yang harus dilaksanakan personil yang melaksanakan tugas sebagai Bhabinkamtibmas.

Bertempat diruang Wale Mapalus Kamtibmas desa Maen, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang Brigadir Achmad Nasucha berujar agar terasa efektif dengan kehadiran Wale Mapalus Kamtibmas di tengah masyarakat maka kita sebagai Bhabinkamtibmas yang berada di tengah warga harus mampu dan siap setiap saat dalam menghadapi maupun memecahkan permasalahan warga sesuai dengan program-program yang telah di rencanakan agar keamanan serta kenyamanan warga dapat terjaga dengan baik, maka dengan terpecahnya permasalahan warga serta terjaganya keamanan yang kondusif, dengan sendirinya pula kepercayaan warga dengan kehadiranya Wale Mapalus Kamtibmas di tengan masyarakat sangat bermanfaat dan dibutuhkan, ujar Brigadir Achmad.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini