Senin, 27 November 2023

Menjaga Kerukunan, Polsek Likupang Sambangi Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Maen.

TBnewsminut, Humas Polres Minut - Menciptakan agar situasi wilayah tetap aman terkendali, Polsek Likupang melaksanakan giat POS MILU (POLISI SAMBANG DAN BAGI ILMU).

Kegiatan POS MILU Polsek Likupang yang pimpin oleh Kanit Samapta Ipda Tarfin Mambu menyambangi Tokoh agama maupun Tokoh masyarakat muslim desa Maen Kec. Likupang Timur, (Minggu, 26/11/23).

Pertemuan yang berlangsung di mesjid Ar-Ridwan desa Maen, mendapat sambutan yang positif dari Toga maupun Tomas serta Jamaah Mesjid Ar-Ridwan desa Maen yang hadir saat itu.

Dalam himbauannya, Kanit Samapta Ipda Tarfin Mambu, menyampaikan serta menghimbau agar Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat maupun Jamaah Mesjid Ar-Ridwan desa Maen agar senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama yang selama telah terjalin dengan baik di wilayah Likupang dan harus bijak dalam menanggapi berita-berita yang berada di media sosial harus pandai menyimak mana berita yang baik dan mana yang hoax.

Kami merasa bersyukur atas kehadiran pihak Kepolisian dalam hal ini Polsek Likupang dimana disaat media sosial ramai dengan pemberitaan yang belum tahu kebenarannya namun Pihak Kepolisian telah datang dan memberikan himbauan maupun pencerahan sehingga kami tokoh agama maupun Tokoh masyarakat yang berada di Jamaah Mesjid Ar-Ridwan dapat mengerti dan memahaminya serta bertekad akan bergandengan tangan menjaga kerukunan antar umat beragama agar tetap terjaga dengan baik, ucap Tokoh Agama yang juga menjabat Ketua BPD desa Maen, Kec. Likupang Timur bapak Adi Yasin. Spd.

Akhir kunjungan tersebut, Kanit Samapta Ipda Tarfin Mambu, mewakili Pimpinan berharap agar para Toga maupun Tomas serta seluruh Jamaah Mesjid Ar-Ridwan terus bersama menjaga kerukunan di negara yang kita cintai ini karena damai itu indah, mengakhirinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini