Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Minut diwakili oleh Kapolsek Kauditan IPTU Ronald Mawuntu, Camat Kauditan Royke Rampengan SPt, MSi, Kapus Kauditan dr Verny Sundah, Bhabinkamtibmas Aiptu Gilmar Rizal, Babinsa Peltu Bertje Waluyan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat Desa Paslaten, Para Mantan Hukum Tua Desa Paslaten, serta Perangkat Desa Paslaten.
Perayaan HUT Desa Paslaten ke 163 masih dalam masa Pandemi Covid-19, oleh sebab itu kegiatan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
Rangkaian kegiatan diawali dengan melakukan Doa bersama di Tapal batas sebelah Timur dengan Desa Lembean dan tapal batas sebelah Barat dengan Desa Tumaluntung.
Kegiatanpun berlanjut di Kantor Hukum Tua Desa Paslaten dengan sidang lembaga adat untuk pengukuhan sebagai Pemimpin Adat Desa Paslaten Hukum Tua Ferdy Philip Giroth, S. Sos sebagai "Tunduan, Wadian, Teterusan (Yang Dituakan di Desa agar dihormati, Diikuti dan Panutan).
"Selamat Hari Ulang Tahun Desa Paslaten ke 163 semoga sinergitas dan kerja sama tetap terjalin antara kepolisian dan Pemerintah Desa Paslaten agar kedepannya semakin solid guna mewujudkan Kamtibmas yang kondusif sehingga masyarakat dapat semakin produktif dan sejahtera dimasa pandemi Covid-19." Ucap Kapolsek
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini