Jumat, 18 Desember 2020

Kapolres Minut terima kunjungan Tim Asistensi Mabes Polri

AIRMADIDI, HUMAS POLRES MINUT – Kapolres Minahasa Utara AKBP Grace K.D. Rahakbau, S.I.K, M.Si menerima tim Asistensi Mabes Polri di Aula Satya Haprabu Polres Minut. Kamis 17/12/2020

Tim Asistensi Mabes Polri dipimpin langsung oleh Kombes Pol. Gupuh Setiyono, SIK. 

Kedatangan tim Asistensi Mabes Polri dalam rangka supervisi pelaksanaan implementasi Perkap nomor 99 tahun 2020 tentang sistem manajemen dan standar keberhasilan SDM Polri yang berkeunggulan.

Dalam sambutannya Kapolres Minut mengucapkan syukur atas kehadiran tim asistensi Mabes Polri di Polres Minut.

Ketua tim mengatakan perkap ini tidak serta merta muncul tapi saling berkaitan dalam sistim penilaian anggota Polri yang berbasis teknologi, kedepan SDM personil Polri diharapkan makin maju dan profesional. harapnya.

Asistensi Mabes Polri dihadiri oleh Kabag Sumda, Kasi Propam, Kasubbag Pers, Dokter mitra Polres Minut dan personil staf SDM Polres Minut. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini