Jumat, 30 April 2021

Kapolres Minut Pimpin Gaktiplin Kepada Anggotanya Yang Bertatto

Airmadidi, Humas Polres Minut – Menindaklanjuti Surat Telegram Kapolda Sulut nomor : ST/204/IV/HUK.7.1./2021, tanggal 27 April 2021 ttg Sikap tampang anggota Polri dan Kerapaian serta tidak membuat Tatto di badan, Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau SIK M.Si memimpin langsung kegiatan Penegakan Penertiban dan Disiplin (Gaktiplin) di halaman Mapolres Minut, Kamis (29/4) usai pelaksaan Apel Pagi.

Pelaksanaan Gaktiplin yang turut serta melibatkan Kasi Propam Polres Minut beserta anggotanya, hal itu digelar dalam rangka meningkatkan kedisiplinan personil Polri, sikap tampang dan anggota yang bertatto khususnya dilingkungan Polres Minut.

Setelah pelaksanaan apel pagi, Kapolres Minut didampingi PJU Polres Minut dan Kasi Propam langsung melaksanakan pengecekan sikap tampang dan kerapian serta pengecekan badan kepada seluruh personil diperintahkan membuka pakaian yg digunakan kemudian dilakukan pemeriksaan satu per satu dan ditemukan 6 (enam) org anggota yg bertatto di badan, kemudian langsung diberikan tindakan disiplin dan diperintahkan untuk segera menghapus tatto tersebut. 

Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau SIK M.Si juga mengingatkan kepada personil yang lainnya untuk memperhatikan sikap tampang personel tidak membuat dan memelihara tatto dibadan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini