Airmadidi, Tribratanews - Polsek Airmadidi terus berupaya mewujudkan stabilitas Kamtibmas di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat.Hal ini terlihat dengan makin intensnya para personel Polsek Airmadidi melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), di lingkungan permukiman, kawasan pertokoan hingga objek vital yang tersebar di wilayah Kecamatan tersebut.
Dalam pelaksanaan patroli KRYD sekaligus Operasi Yustisi, personel Polsek Airmadidi mengunjungi Bank Sulutgo (BSG) Cabang Airmadidi, Kamis (27/05/2021).Dipimpin oleh Kanit Binmas Aipda Rommy Moniaga, personel Polsek Airmadidi kemudian memberikan edukasi dan imbauan kepada nasabah, karyawan hingga Anggota Satuan Pengamanan (Satpam) agar tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, guna meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19.
Selain itu, Kanit Binmas Aipda Rommy Moniaga memberikan arahan kepada para Anggota Satpam yang tengah bertugas, terkait fungsi kepolisian terbatas yang melekat pada setiap Anggota Satpam.Aipda Rommy Moniaga pun mengingatkan agar Satpam sebagai perpanjangan tangan dari kepolisian harus terus memegang teguh kedisiplinan dan profesionalitas ketika melaksanakan tugas pengamanan di tempat kerjanya.
"Hindari tindakan main hakim sendiri dan segera berkoordinasi dengan pihak Kepolisian saat mengamankan pelaku tindak pidana," pesan Aipda Rommy.
Terpisah, Kapolsek Airmadidi Iptu Melky Sadrach mengatakan bahwa mengatakan bahwa Polsek Airmadidi akan terus membangun sinergi polisional dengan segenap stakeholder terkait maupun komponen masyarakat, yang ada di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat.Hal ini sebagai wujud implementasi Program Prioritas Kapolri tentang Pemantapan Kinerja Pemeliharaan Kamtibmas.
"Sinergitas antara Polri dengan TNI maupun komponen masyarakat sangatlah penting dalam menjaga dan memelihara stabilitas Kamtibmas," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini