Antisipasi tindak kejahatan maupun gangguan Kamtibmas, Kepolisian Sektor Kema menjalin terus melakukan Patroli Kawal Malam diwilayah hukum Polsek Kema, Sabtu (3/10/2020).
Patroli Kawal Malam ini dipimpin oleh Kanit Sabhara Polsek Kema IPDA Ennas Firdaus AT. S.Sos, bersama personil Polsek Kema.
Patroli Kalam juga melakukan dialogis dengan memberikan imbauan Kamtibmas kepada warga dan tidak pernah bosan mengingatkan masyarakat, bahwa masih dalam situasi Pandemi Covid-19 untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dengan melakukan 3M yaitu Menjaga Jarak, Mencuci Tangan Pakai Sabun, Memakai Masker guna mencegah penyebaran Virus Covid-19.
Kanit Sabhara mengatakan, bahwa dengan kehadiran petugas Kepolisian ditengah-tengah masyarakat dengan melakukan Patroli Kawal Malam bertujuan sebagai tindakan preventif.
"Selain itu juga sebagai sarana menyampaikan pesan dan himbuan Kamtibmas, dengan melaksanakan Patroli Kawal Malam, setidaknya dapat mencegah para pelaku tindak kejahatan yang akan melakukan aksinya, Ungkap Ennas.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini