Minggu, 14 Februari 2021

Optimalisasi Peran Posko Kelurahan Tangguh, Wakapolsek Airmadidi Pimpin Operasi Yustisi di Kelurahan Sukur

                               

Airmadidi, Tribratanews - Wakapolsek Airmadidi Ipda Ronny J.M. Raturandang memimpin kegiatan Operasi Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan sebagai upaya Polri dalam memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.Operasi ini sendiri dilaksanakan di depan Posko Kelurahan Tangguh Covid-19, di Kelurahan Sukur Kecamatan Airmadidi, Sabtu (13/2/2021) siang.

Bersama Kanit Binmas Polsek Airmadidi Aipda Vecky Wagiu dan Lurah Sukur Denny Peter, S.H., terhadap masyarakat yang hendak beraktifitas pun dilakukan pengukuran suhu tubuh, serta diberikan imbauan untuk tetap menerapkan 5 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta membatasi mobilitas.

"Jadikan protokol kesehatan sebagai sebuah adaptasi kebiasaan baru," pesan Kanit Binmas Polsek Airmadidi Aipda Vecky Wagiu kepada warga.

Kapolsek Airmadidi AKP Mardy F.C Tumanduk, S.H menegaskan bahwa Polsek Airmadidi akan semakin intens menggelar Operasi Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan guna meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat.

"Untuk itu, optimalisasi peran Posko Kampung Tangguh yang ada di Desa maupun Kelurahan akan selalu kami lakukan, dengan bersinergi dengan TNI, Pemrintah Kecamatan, Pemerintah Desa dan Kelurahan, serta Instansi terkait lainnya," tegasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini