Rabu, 20 Mei 2020

Tiga Pilar Bersinergi Bagikan Sembako kepada Masyarakat Sarongsong II

                             

Airmadidi, Tribratanews - Di tengah Pandemi Covid-19 saat ini, Pemerintah terus memberikan berbagai bantuan keoada masyarakat yang terdampak, sehingga dapat meringankan beban mereka.

Aparat TNI dan Polri sebagai institusi penjamin keamanan dan kedaulatan negara pun tak pernah abai dalam menjaga seluruh warga negara.Sebagaimana yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Suprapto dan Babinsa Serda La Haidi di Kelurahan Sarongsong II Kecamatan Airmadidi, Selasa (19/5/2020).

Bersinergi dengan Lurah Sarongsong II Merry Rumuat, S.Pd, ujung tombak Polri dan TNI kemudian memberikan paket bantuan Sembako kepada masyarakat di Kelurahan Sarongsong II.Masyarakat yang menerima pun sangat mengapresiasi kepedulian dari Tiga Pilar tersebut.

"Terimakasih TNI-Polri dan Pemerintah Kelurahan atas bantuannya kepada kami, semoga Tuhan selalu memberkati dalam setiap tugas dan pengabdian kepada masyarakat," ujar salah satu anggota Keluarga Kenteng-Puli, warga RW VI  Kelurahan Sarongsong II, ketika menerima bantuan Sembako.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini