Senin, 13 Mei 2019

Bersama pemerintah desa, Bhabinkamtibmas Polsek Likupang selesaikan permasalah warga.


Meningkatkan koordinasi bersama pemerintah desa dalam menjaga sitkamtibmas tetap aman dan nyaman, Polsek Likupang intens hadir di tengah masyarakat.
Hadir di tengah masyarakat dalam rangka menyelesaikan permasalahan warga (problem solving) di desa Kokole Satu, Kec. Likupang Selatan, Senin (13/05/19) Bhabinkamtibmas Briptu Alfian Rumimpunu bersama pemerintah desa Kokole Satu, menyelesaikan permasalahan pelemparan serta pengancaman yang terjadi beberapa hari yang lalu.
Dalam kegiatan tersebut di depan pemerintah desa dan Bhabinkamtibmas, kedua warga yang berperkara baik Melfin Limpele maupun Dani Tumbel bersepakat untuk menyelesaikan permasalahan tersebut secara damai dan kekeluargaan, sehingga kedua warga tersebut menyucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah desa Kokole Satu dan Bhabinkamtibmas Polsek Likupang Briptu Alfian Rumimpunu yang penduli dengan permasalah di tengah masyarakat sehingga permasalahan mereka dapat terselesaikan dengan baik dan penuh sesuasana kekeluargaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini