Minggu, 26 Mei 2019

Hindari Konflik Sosial, Kapolsek Airmadidi Mediasikan Kelompok Warga di Polsek Airmadidi




Airmadidi, Tribratanews - Mengantisipasi terjadinya konflik sosial akibat adanya penyebaran informasi yang tidak benar dari orang yang tidak bertanggungjawab,  Polsek Airmadidi bertindak cepat dan tanggap.

Sabtu (25/5/2019), Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Rambing, SE bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Airmadidi Atas Aiptu Suprapto, mengundang perwakilan dari Komunitas Majelis Sains (Puasa Senin Kamis), Akbar Mamosey serta mewakili Pemerintah Kelurahan Airmadidi Atas yakni Kepala Lingkungan VIII, Bapak Freds Gambeh ke Polsek Airmadidi. Sebelumnya, sempat tersiar kabar adanya pelarangan terhadap kegiatan ibadah salah satu kelompok agama di Kelurahan Airmadidi Atas.

Selanjutnya dalam kegiatan ini, Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Rambing, SE mengklarifikasi serta meluruskan informasi yang berkembang.Tak sampai di situ, Kapolsek Airmadidi juga memediasi perwakilan kelompok Majelis Sains dengan Pemerintah Kelurahan Airmadidi Atas, sehingga tidak menimbulkan kesalahpahaman.

"Mari kita jalin komunikasi yang baik dengan Pemerintah setempat, sehingga tidak terjadi miskomunikasi maupun salah persepsi dari masyarakat yang akhirnya berkembang menjadi konflik sosial," pesan Kapolsek.

Akbar Mamosey, perwakilan Komunitas Majelis Sains (Puasa Senin Kamis)  pun memberikan apresiasi terhadap mediasi dan klarifikasi yang dilakukan oleh Polsek Airmadidi.

" Terima kasih Polsek Airmadidi, melalui kesempatan ini kami akan lebih menjalin komunikasi yang baik dengan Pemerintah Kelurahan Airmadidi Atas, guna mengantisipasi miskomunikasi dan salah persepsi dari pemerintah maupun warga setempat," ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini