Senin, 22 Juni 2020

Ingatkan Tak Konsumsi Miras dan Bawa Sajam Saat Laksanakan Siskamling, Kanit Sabhara Polsek Airmadidi Kunjungi Warga Kelurahan Sarongsong I

                           

Airmadidi, Tribratanews - Mencegah terjadinya arogansi warga saat melakukan penjagaan di Portal dan Pos Penjagaan yang ada di lingkungan tempat tinggal, Polsek Airmadidi tetap intens melakukan kunjungan maupun Patroli, baik di waktu siang maupun malam hari.

Seperti yang dilakukan oleh Kanit Sabhara Polsek Airmadidi Aiptu Suprapto pada hari Minggu (21/06/2020) malam, di Kelurahan Sarongsong I Kecamatan Airmadidi.

Dalam kunjungannya tersebut, Aiptu Suprapto memberikan pesan Kamtibmas serta pembinaan dan penyuluhan (binluh) kepada masyarakat yang tengah melaksanakan kegiatan Siskamling.

"Jangan membawa Sajam ketika bertugas dan hindari mengkonsumsi minuman keras, sebab dapat menimbulkan arogansi dan kesalahpahaman dengan masyarakat yang akan melintasi Pos Penjagaan," imbau Aiptu Suprapto.

Ditambahkan Aiptu Suprapto, protokol kesehatan ketika melakukan kegiatan Siskamling pun harus tetap diutamakan.Selain sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, hal ini sebagai bentuk keteladanan kepada masyarakat.

"Apabila petugas yang melakukan kegiatan Siskamling tetap berdisiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan, maka akan menjadi contoh dan panutan bagi masyarakat, sehingga tidak mengabaikan berbagai kebijakan Pemerintah terkait penanganan penyebaran Virus Covid-19," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini