Jumat, 26 Juni 2020

Menjaga stabilitas keamanan serta mencegah penyebaran covid-19, Waka polsek Kauditan pimpin langsung patroli skala besar di wilayah Kauditan

  


Mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas serta memutus mata rantai penyebaran covid-19, Polsek Kauditan pimpin giat patroli skala besar.

Dalam kegiatan patroli skala besar yang terdiri dari gabungan personil Polsek Kauditan, serta unsur TNI dari personil Koramil Kauditan, yang di laksanakan di wilayah Hukum Polsek Kauditan, Kamis (25/06/20) dengan sasaran menyambangi tempat-tempat yang di anggap rawan timbulnya aksi kejahatan serta menyampaikan himbauan dalam upaya pencegahan covid-19.

Waka polsek Kauditan Iptu Hasbullah , Kanit Patroli Ipda Kusdiyanto,Kanit Provos Aipda Dedi Tulenan, Kanit Intelkam Bripka Chrstian Tumbol, serta personil yang bertugas, dalam himbauan kepada segenap warga yang kedapatan sedang berkumpul serta tidak menggunakan masker sebagai alat pelindung diri, agar senantiasa menjaga keamanan bersama serta mematuhi petunjuk maupun himbauan pemeritah tentang prosedur kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19.

Diakhir himbaunya, Kasat Tahti Iptu Hadi L Lasmono, memohon segenap warga, agar terus berkoordinasi dengan pihak TNI/POLRI, pemerintah desa maupun dinas terkait lainnya dalam upaya maupun tindakan guna mencegahan penyebaran covid-19.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini