Kamis, 27 Agustus 2020

Jelang HUT Polwan ke-72, Polres Minut Gelar Baksos dan Operasi Masker di Kecamatan Airmadidi

                                 


Airmadidi, Tribratanews - Polres Minahasa Utara (Minut) dan jajaran gencar melaksanakan penertiban masker untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

Dirangkaikan dengan momen menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Polwan ke-72, Polres Minut menggelar Bakti Sosial dan Operasi Masker di Terminal Airmadidi, Pasar Airmadidi dan Desa Tanggari Kecamatan Airmadidi, Rabu (26/8/2020).

Dipimpin langsung oleh Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, S.I.K, M.Si, dan diikuti Muspika Airmadidi, personel TNI dari Yon Zipur 19/YKN, personel Satpol PP Kabupaten Minut, serta Mahasiswa KKT Unsrat, pelaksanaan kegiatan diawali dengan apel kesiapan di Terminal Airmadidi.

Selanjutnya, Tim Gabungan menyusuri Kompleks Terminal dan Pasar Airmadidi, kemudian mensosialisasikan Inpres Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.

"Selalu patuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan serta jauhi kerumunan," pesan Kapolres Minut.

Sejumlah warga dari berbagai golongan usia pun terjaring dalam operasi ini.Mereka kemudian diberikan ganjaran mulai dari melafalkan Pancasila, menyanyikan lagu Garuda Pancasila, serta push up di tempat.Selanjutnya mereka diberikan masker sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

                           


Selanjutnya, kegiatan Bakti Sosial dilakukan di Desa Tanggari Kecamatan Airmadidi, dengan membagikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.Masyarakat pun menerima dengan sukacita dan mendoakan para personel TNI dan Polri yang melaksanakan kegiatan Bakti Sosial.

"Terimakasih atas kepeduliannya, semoga Tuhan selalu memberkati dalam setiap tugas dan pengabdian kepada masyarakat," ucap tulus seorang warga.

Di akhir kegiatan, Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, S.I.K, menegaskan bahwa Polres Minut dan jajaran akan terus bersinergi dengan stakeholder terkait dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

"Lewat kegiatan Operasi Masker kami berkomitmen untuk mendisiplinkan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan, sehingga penyebaran Covid-19 bisa diminimalisir," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini