Jumat, 22 Februari 2019

Peringati Hari Peduli Sampah Nasional, Polsek Kauditan Bersama Muspika Lakukan Kerja Bakti Bersama.



Tribratanews Kauditan - Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional pada tanggal 21 Februari 2019, Personil Polsek Kauditan bersama Muspika Kecamatan Kauditan dan warga masyarakat Kecamatan Kauditan melakukan kerja bakti membersihkan sampah disepanjang ruas-ruas jalan Kecamatan Kauditan. Kamis (21/2/2019).

Hari peduli sampah Nasional (HPSN) benar-benar dijadikan momentum paling mempunyai arti, momentum itu diimplementasikan dalam bentuk kegiatan kerja bakti bersama, menciptakan lingkungan bersih dan sehat. Sekaligus mempererat silaturahmi dan semangat kebersamaan unsur Muspika dan warga masyarakat.

Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos mengatakan "Kami berharap kegiatan ini akan meningkatkan kepedulian dan kesadaran masyarakat terhadap sampah, paling tidak peribadi yang terlibat dalam HPSN kali ini mampu menjadi pioner di dalam keluarga dan lingkungan sekitarnya. "Tutur Kapolsek Iptu Ahmad Bastari S.Sos.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini