Senin, 18 Februari 2019

Perkokoh Sinergitas, Bhabinkamtibmas Polsek Airmadidi Berkoordinasi dengan Para Hukumtua



Airmadidi, Tribratanews - Sebagai ujung tombak pelayanan kepolisian di masyarakat, seorang Bhabinkamtibmas dituntut untuk dapat membangun komunikasi efektif dengan stakeholder terkait yang ada di wilayah binaannya, salah satunya adalah dengan Lurah maupun Hukumtua.

Sadar akan hal tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Airmadidi senantiasa membangun hubungan harmonis dengan Hukumtua sebagai salah satu dari Tiga Pilar Desa.


Pada hari Senin (18/2/2019), Aiptu Ronny Raturandang melaksanakan koordinasi dengan Hukumtua Tanggari Barnetje Kaunang.Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Tanggari tersebut pun turut memonitor penyaluran Bantuan Sosial.

Di tempat terpisah, Bripka Agus Wiyono pun melakukan hal yang sama.Bhabinkamtibmas Kuwil ini, mengikuti rapat koordinasi dengan Hukumtua dan Perangkat Desa.Dalam rapat ini, Bripka Agus Wiyono mengemukakan tentang pembentukan Kelompok Sadar Kamtibmas.Ide ini pun ditanggapi positif oleh Hukumtua dan para perangkat Desa Kuwil.

Kapolsek Airmadidi Iptu Stanley Ramly Rambing, SE menjelaskan bahwa kegiatan para Bhabinkamtibmas sebagai follow up dari arahan Kapolres Minut AKBP Jefri R. Siagian, SIK.

"Diharapkan dengan adanya Kelompok Sadar Kamtibmas akan dapat meningkatkan sinergitas kemitraan antara Polri dengan masyarakat," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini