Kamis, 21 November 2019

Cek Kelengkapan Anggota , Propam Polres Minut Lakukan Gaktiblin Di Polsek Kema



Guna menjaga ketertiban dan disiplin anggota, Propam Polres Minut lakukan kegiatan Ops Gaktiblin kepada personil Polsek Kema, Kamis (21/11/2019) Pukul 09.00 Wita.

Kegiatan penegakkan ketertiban dan disiplin (Gaktiblin) tersebut dilaksanakan di Mapolsek Kema, yang dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Provesi dan Pengamanan (Kasipropam) Inspektur Polisi Satu (IPTU) Tonny Simarmata, yang dilakukan terhadap seluruh Personil Polsek Kema baik Perwira maupun Bintara.




Kasi Propam Polres Minut IPTU Tonny Simarmata menjelaskan, "kegiatan ini kami lakukan secara rutin setiap dua kali dalam satu minggu, guna melakukan pengawasan secara ketat bagi seluruh anggota, untuk mencegah terjadinya Pelanggaran Disiplin bagi Personil Polres Minut dan jajaran Polsek.

Kasipropam juga menambahkan, "Dalam pemeriksaan kali ini menyasar ke sikap tampang, seperti Rambut, Jambang, Seragam Kepolisian, (Gampol), seperti pakaian dan atribut yang yang tidak sesuai ketentuan, serta kelengkapan Identitas diri seperti, Kartu Tanda Anggota (KTA), Kartu Tanda Penduduk (KTP), Surat Ijin Mengemudi (SIM), Surat Ijin memegang Senjata Api (SIMSA), dalam giat tersebut, personil Polsek Kema dapat menunjukkan kelengkapan dari masing-masing anggota termasuk Kapolsek Kema IPTU Hendrik Rantung, ungkapnya.


#humassekkema

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini