Senin, 25 November 2019

Perayaan Puncak "Kristus Raja Semesta Alam" Kevikepan Tonsea 2019, Polsek Airmadidi Back Up Pengamanan



Airmadidi, Tribratanews - Mengamankan event Umat Katholik yakni Perayaan Puncak "Kristus Raja Semesta Alam" oleh Kevikepan Tonsea tahun 2019, Polres Minahasa Utara (Minut) menerjunkan personelnya, Minggu (25/11/2019).

Dipimpin langsung oleh Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, SIK, M.Si, sejumlah personel Polres Minut yang dibackup oleh Polsek Airmadidi nampak bersiaga di pertigaan jalan SBY hingga di Lapangan Kantor Bupati Minut.

Kegiatan Perayaan ini sendiri terdiri dari Jalan Kristus Raja, yang mengambil rute start dari Pertigaan Jalan SBY kemudian finish di Lapangan Kantor Bupati Minut dan Ibadah Misa Kudus, bertempat di Lapangan Kantor Bupati Minut, yang diikuti oleh Umat Katholik dari Keuskupan Tonsea Minut dan Bitung, yakni sekitar 5000 orang.

Berkat kesigapan dari personel pengamanan yakni dari Polres Minut, Polsek Airmadidi serta Pemkab Minut, event Umat Katholik ini dapat terlaksana dengan aman, lancar dan kondusif.Hal ini diapresiasi oleh Umat Katholik yang mengikuti Kegiatan Perayaan Puncak "Kristus Raja Semesta Alam".


Kegiatan yang mengambil tema "Dalam Cahaya Kristus Raja Semesta Alam, Umat Katholik Kevikepan Tonsea meningkatkan persekutuan yang menghidupkan, memberdayakan dan memandirikan," ini dihadiri oleh Ketua Kaum Bapa Katholik Keuskupan Tonsea Fabian Kaloh, S.IP, M.Si, Umat Katholik dan para Pastor dari Keuskupan Tonsea serta sejumlah Tokoh Eksekutif dan Legislatif Kabupaten Minut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini