Rabu, 22 November 2017

Mencegah Tindak Kriminalitas, Polsek Kauditan Laksanakan Patroli Wilayah.

          Untuk menciptakan kondisi yang kondusif dan aman Anggota piket jaga malam Polsek Kauditan yang di pimpin oleh (Bawas) Kanit Reskrim  Bripka Elvis Ginting bersama, Kanit Spkt "C" Aipda Zainudin Saile, Bhabinkamtibmas  Aiptu Jerri Rori dan Anggota jaga Bripka Steven Pandi melaksanakan Patroli dan pemantauan Kamtibmas di seputaran wilayah Desa Watudambo, Desa Kauditan dan Desa Kawiley. Di ketiga Desa ini sering anak-anak muda pada nongkrong terutama pada malam hari. Selasa (21/11/2017) jam 23.45 wita.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah Tindakan Kriminalitas yang diakibatkan anak-anak muda pada nongkrong misalnya minum minuman ketas, judi, ataupun tawuran yang terkadang melibatkan para pemuda. Maka Patroli sangat efektif untuk mencegahnya.

Pada kali ini Patroli menemukan anak-anak muda pada nongkrong di pinggir jalan Desa Kawiley, sehingga anggota yang sedang bertugas memberikan arahan agar tidak minum minuman keras dan di minta untuk segera membubarkan diri serta pulang kerumahnya masing-masing.

"Kami tidak henti-hentinya memberikan himbauan dan menegur para anak-anak muda yang sering di dapati oleh tim Patroli Polsek Kauditan saat berkeliling di seluruh wilayah Kecamatan Kauditan". Ungkap Kapolsek Iptu Muhammad Maulana Miraj SIK melalui (Bawas) Kanit Reskrim Bripka Elvis Ginting.

Kemudian Patroli di lanjutkan kepemukiman penduduk untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pada waktu malam hari.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini