Sabtu, 14 Maret 2020

Musabaqah Tilawatil Quran Tingkat Kabupaten Minut Digelar di Watutumou II, Polres Minut dan Jajaran Jamin Keamanan

                         

Airmadidi, Tribratanews - Polres Minahasa Utara (Minut) dan jajarannya terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.Hal ini terlihat dalam pelbagai kegiatan masyarakat, yang selalu mendapatkan pengamanan dari Anggota Polres Minahasa Utara.

Hari Jumat (13/3/2020) siang, dibuka oleh Bupati Minut DR.(HC) Vonny Anneke Panambunan, S.Th, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke XXXVIII tingkat Kabupaten Minut, resmi digelar di Masjid Miftahul Jannah Desa Watutumou II, Kecamatan Kalawat.Acara ini sendiri turut dihadiri oleh Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, S.IK, M.Si beserta sejumlah Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat se-Kabupaten Minut.
 

Mengamankan event ini, Polres Minahasa Utara menerjunkan personelnya dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Franky Manus dengan dibackup penuh oleh Polsek Airmadidi dan Pemerintah Kecamatan Kalawat serta Desa Watutumou II.

Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, S.IK, M.Si lewat Kabag Ops Kompol Franky Manus, SH. mengatakan bahwa Polres Minut akan memberikan jaminan keamanan selama event ini digelar.

"Personel telah ditempatkan sesuai Surat Perintah dan akan dibackup penuh oleh Kapolsek Airmadidi dan jajarannya," jelas Kabag Ops.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini