Senin, 13 April 2020

Pimpin Patroli Skala Besar di Wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Kapolsek Airmadidi Prioritaskan Hal Ini

                               

Airmadidi, Tribratanews - Polres Minahasa Utara (Minut) terus mengintensifkan kegiatan kepolisian, guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di tengah wabah Pandemi Covid-19 dewasa ini.

Sebagaimana yang dilakukan oleh Polres Minut dan jajaran di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, hari Minggu (12/4/2020), malam.

Dengan dibackup penuh oleh Unsur TNI serta Linmas dari Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Patroli Skala Besar Polres Minut kemudian melaksanakan patroli mobile ke tempat keramaian maupun ke lingkungan permukiman masyarakat.

Diawali dengan apel kesiapan di Mapolres Minut, Tim Patroli Skala Besar selanjutnya mendatangi sejumlah sasaran, dengan dipimpin oleh Kapolsek Airmadidi AKP Stanley Rambing, SE.
                   

Di wilayah Kecamatan Airmadidi, Tim Patroli Skala Besar Polres Minut memberikan imbauan kepada para pengunjung di salah satu Supermarket di Kelurahan Sarongsong I, terkait pysical distancing dan kewajiban penggunaan masker ketika beraktifitas.Selain itu, masyarakat juga diberikan pesan Kamtibmas untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal, sebagai upaya mencegah penyebaran Pandemi Covid-19.

Selanjutnya, di wilayah Kecamatan Kalawat, masyarakat di beberapa Desa terutama di kawasan Perumahan (Perum), diberikan pembinaan dan penyuluhan Kamtibmas oleh Kapolsek Airmadidi AKP Stanley Rambing dan Tim, terkait penutupan akses jalan masuk dan keluar perumahan.Kepada para remaja dan warga yang tengah nongkrong tanpa tujuan yang jelas pun segera dibubarkan dan diarahkan untuk segera pulang, agar tidak mengganggu Kondusifitas Kamtibmas dan sebagai bentuk penerapan pembatasan sosial.

"Hindari penutupan dan blokade jalan, karena dapat menimbulkan keresahan serta mengganggu kegiatan perekonomian masyarakat dan apabila dilakukan di malam hari untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan, tempatkan petugas linmas guna menghindari tindakan main hakim sendiri dari masyarakat yang melakukan Siskamling," imbau Kapolsek Airmadidi.

Usai menyisir dan menyusur Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Tim Patroli Skala Besar kemudian kembali ke Mapolres Minut dan melakukan apel konsolidasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini