Kamis, 22 Agustus 2019

Upaya Antisipasi Kejahatan, Polsek Kauditan Laksanakan Patroli Biru.



Tribratanews Kauditan - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, personil Polsek Kauditan yang di pimpin oleh Wakapolsek Iptu Decki Pandi bersama anggota lainnya  melaksanakan patroli biru pada malam hari di wilayah kecamatan Kauditan sebagai upaya mengantisipasi tindak kejahatan. Rabu (21/8/2019).

kegiatan ini difokuskan di jalan raya, pemukiman penduduk dan objek vital yang dapat di pantau oleh kepolisian. patroli ini dilaksanakan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan khususnya di malam hari.

Dalam pelaksanaan patroli petugas menjumpai sekelompok masyarakat yang sedang duduk- duduk di salah satu rumah warga desa Treman, petugas menghampiri dan memberikan pesan -pesan Kamtibmas agar tidak melakukan pesta miras serta menghimbau untuk bersama-sama dengan kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. " Mari kita jaga bersama ketertiban dan keamanan lingkungan kita karena ini adalah tanggung jawab kita bersama. " Kata Iptu Decki Pandi.

Kapolsek Kauditan Iptu Ahmad Bastari S.Sos mengatakan patroli memang difokuskan pada waktu malam hari dengan mengoptimalkan tindakan preventif menyalakan lampu biru sehingga masyarakat tahu ada kehadiran polisi dan merasa aman dan nyaman. " Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kejahatan ataupun pelanggaran lalu lintas seperti balap liar. " Ujar Kapolsek.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar anda disini