Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Minut AKBP Grace K.D. Rahakbau, SIK, M.Si itu, juga melibatkan Wakapolres Minut Kompol Nomade Pitter Sasundame, PJU Polres, Perwira dan beberapa personel Polres Minahasa Utara.
“Latihan menembak ini dalam rangka menghadapi Operasi Mantap Praja 2020. Latihan ini menjadikan para personel Polres Minut mahir dan lincah dalam menembak,” kata Kapolres.
Adapun senjata yang digunakan dalam latihan adalah senjata api V2 dan revolver, karena kedua jenis tersebut merupakan senjata api yang dimiliki personel Polri.
“Kepada para personel Kepolisian harus senantiasa mengasah keahlian menembak dengan senjata api laras pendek ataupun laras pajang. Tujuannya, agar memiliki keterampilan menembak berkualifikasi mahir,” tuturnya.
Tambahnya, yang terpenting lagi, anggota dapat lebih terampil dalam mengambil tindakan menembak sesuai dengan sasaran, untuk melumpuhkan, bukan mematikan. “Itu semua hanya dapat diwujudkan dengan berlatih dan berlatih, agar ketika menembak dapat tepat sasaran,” tutup Kapolres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar anda disini